Rabu 23 september 2015 menjadi hari
yang paling di tunggu-tunggu oleh kami para Maba batch #3 karena kami akan
kedatangan tamu spesial yaitu mas Ippho santosa sang pakar otak kanan yang
sangat kami tunggu sharing ilumnya.Kami bahkan rata-rata datang 1 jam lebih
awal dari jadwal agar dapat duduk di bangku baris paling depan he,,he,,.Ternyata
ada banyak ilmu baru yang di bagi mas Ippho kepada kami,terutama ilmu agar
tembus omset 100 juta.Untuk ilmu khusus tersebut akan di buat ulasannya oleh Bos kiki,jadi
tunggu update terbaru dari kami ya.
Tamu spesial part kedua yaitu para alumni
Kampus Umar Usman dari batch 1 dan batch 2 yaitu Bos Eva,Bos Fidoh,Bos
Surya,Bos AW,Bos Fadel,tentunya juga para SM yang kami cintai dan kami
banggakan Miss Ayu,Miss Gita,Miss Nuri,Mr Aljo,Mr Yosi,Mr Faruq.Untuk
kesempatan kali itu yang bisa berbagi cerita tentang suka duka saat menemuh
pendidikan di Umar Usman adalah Boss Eva,Bos Fidoh,Bos AW dan Bos Surya
Boss Eva telah berhasil dengan
memiliki 3 Toko pakai Muslimah di mall.Boss Eva berpesan agar kami para maba
terus semangat dalam menuntut ilmu untuk jadi pengusaha dan bisa sampai
tuntas.Boss Fidoh merupakan seorang bidan yang punya jiwa pengusaha,walaupun
dulu bisa tuntas dalam pendidikan bidan karena untuk memenuhi keinginan ortunya.Saat
ini bos Fidoh berbisnis di bidang asap cair,yaitu pengawet alami dari tempurung
kelapa yang sama fungsinya dengan formalin.Boss Fidoh berpesan agar kami
sungguh-sungguh dan menikmati proses pendidikan ini dengan sabar dan terus
meluruskan niat.
Boss Surya merupakan lulusan terbaik
dari batch 2,bisnisnya bergerak di bidang fashion jaket dan blazer yang banyak
di produksi di daerah jogja dengan pemasaran optimasi internet marketing serta
rebranding dan repackage produk.Boss AW yang menyempatkan diri datang jauh dari
bandung juga berbagi cerita tentang suksesnya mengelola Packreative yaitu suatu
perusahaan yang bergerak di bidang jasa desain dan branding.Packreative
merupakan bisnis yang di bangun bersama pihak kampus Umar Usman. Saat ini bos
AW sedang mencoba merintis bisnis di bidang fashion jaket dengan nama Jaketpedia.
Dari para alumni bisa di tarik satu
benang merah bahwa untuk mencapai kesuksesan kami harus melewati prosesnya dan
terus belajar tumbuh serta gigih meraih tujuan.Satu pesan dari Boss AW yang
selalu teringat dalam berbisnis boleh saja rugi tapi ushakan ruginya membuat
kita naik tingkat,bisa rugi ratusan ribu,bisa rugi jutaan,bisa rugi puluhan
juta,bahkan ratusan juta,tapi semua itu bisa kita cegah dengan sedekah.Sedekah
langkah ampuh menjaga jalan bisnis kita.
Salam berkah berlimpah
Boss Ari
Tidak ada komentar:
Posting Komentar