Bissmillah..
Hello
Sobat Pengusaha, kali ini penulis akan
membagikan sedikit ilmunya yang diperoleh dari sang idola pakar otak kanan,
penulis buku mega best seller Bung Ippho Santosa..
Kali
ini materinya tentang meraih 100 juta perdana, baik bagi pengusaha pemula,
maupun yang sudah berkecimpung lama di bidangnya, namun belum juga meraih 100
juta perdananya. So, simak baik-baik yaaa…. ^_^
Pertama,
Mulai sekarang Berpikirlah baik dan
besar!
Ya,
sudah saatnya kita memperbaiki pikiran kita. Cuci bersih pikiran kita agar bisa
berpikir baik dan besar. Sesuatu yang terlihat sulit diraih, apabila kita mau
berpikir dengan benar, insya Allah semuanya pasti bisa. Jika orang lain bisa,
mengapa kita tidak bisa??
Kedua,
Menemukan orang-orang kaya dan
mempengaruhi mereka
Cara
kedua ini tentu membutuhkan biaya yang ridak sedikit, namun apabila dilakukan
dengan benar dan sungguh-sungguh, tidak aklan rugi deh!
Yang
perlu kita lakukan antara lain:
1. Mengikuti
seminar kelas tinggi dengan harga mahal. Disana kita pasti akan dengan mudah
menemukan orang-orang yang kelebihan uang. Berbeda ketika kita mengikuti
seminar gratis atau yang hanya membayar uang seadanya, maka kitapun hanya akan
bertemu orang-orang yang selevel itu saja. Mengerti?
Lalu apa yang kita
lakukan pada saat mengikuti seminar mahal itu? Dekati orang yang menurut
insting kita dia orang yang kaya bukan sekedar mencari ilmu tapi juga menemukan
orang kaya namun mau terbuka dan terlihat baik. Selanjutnya sharing tentang bisnis
masing-masing, dan finalnya tukar kartu nama.
2. Melakukan
olahraga yang bisa kita lakukan dan yang memungkinkan dapat bertemu dengan
orang-orang kaya. Contohnya, sepedaan, tenis, renang, dan sebagainya.
Selanjutnya lakukan seperti langkah nomor 1, dekati, sharing, lalu tukar kartu
nama.
3. Kumpulkan
3 orang kaya yang berhasil kita kenal melalui 2 cara di atas di tempat pilihan
mereka, misalnya saja restoran mahal yang biasa mereka datangi. Lalu traktirlah
mereka. Oleh karena itu ada baiknya setiap bulan kita sisihkan uang untuk
mentraktir orang kaya. Dengan begitu mereka pasti akan mengingat kita. Maka
langkah selanjutnya insya Allah akan lebih mudah.
4. Temukan
interest mereka dan bantu goal
mereka, jangan meminta!
Cari tahu ap[a yang
menarik bagi mereka, mengembangkan bisnis, atau membutuhkan manajamen pemasaran
yang lebih baik. Cobalah tawarkan apa yang bisa kita lakukan untuk mewujudkan
keinginan mereka. Lakukan dengan baik dan meyakinkan. Jika deal, maka lakukan
dengan sungguh-sungguh, jadilah orang yang terpercaya dan dapat diandalkan.
Terakhir yang ketiga adalah Perlakukan diri kita VIP
Bagaimana
caranya? Cobalah sesekali naik pesawat garuda, menginap di hotel bintang lima,
mengikuti seminar dengan mengambil kelas VIP duduk paling depan, lalu rasakan bedanya.
Ketika diri kita merasa enak, maka otak kita pasti merespon ingin mengulang
lagi. Maka yang harus kita lakukan agar dapat mengulangnya lagi adalah
meningkatkan penghasilan kita. Understand?
Bagaimana meningkatkan penghasilan kita?
Jawabanya
cuma 1. Jangan banyak bertanya, tapi segeralah lakukan ketiga langkah meraih
100 juta perdana ala Bung Ippho Santosa di atas.
Fight!!
Salam
sukses, kaya berkah berlimpah!
Boss
Kiki Kamelia J
Tidak ada komentar:
Posting Komentar